Press "Enter" to skip to content

BUKITTINGGI MELAWAN COVID-19

Minggu, 29/03/2020
Polres Bukittinggi bersama Forkopimda kembali melakukan penyemprotan disinfektan di Kota Bukittinggi.

Kegiatan diawali dengan Apel Bersama di Depan Rumah Kediaman Walikota Bukittinggi selajutnya rombongan bergerak mengelilingi Kota, dalam kegiatan Penyemprotan juga dilakukan Himbauan kepada masyarakat terkait upaya-upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19 menggunakan 2 (dua) unit Mobil Penerangan Dalmas (Publik Address) dari Polres Bukittinggi dan Sat Brimob Sumbar.

Kegiatan masih dalam rangka Upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19 , Tiga Unit Water Canon Back Up Dari Sat Brimob Polda Sumbar di kerahkan, terang Kapolres Bukittinggi Akbp Iman Pribadi Santoso, Sik.M.H.

Forkopimda Kota Bukittinggi bersama jajaran Kepolisian tetap dan tidak henti-hentinya melakukan himbauan kepada masyarakat supaya sama-sama mencegah penyebaran virus Covid-19, seperti yang tertuang dalam Maklumat Kapolri, yaitu Untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat, Polri senantiasa mengacu asas keselamatan rakyat merupakan hukum tertinggi (salus populi suprema lex esto), dalam maklumat tersebut, Kapolri melarang semua kegiatan yang berpotensi bisa mengumpulkan orang banyak atau massa. Baik itu yang berada di tempat umum atau di lingkungan masing-masing. Apakah itu berbentuk pertemuan sosial, budaya, keagamaan dan aliran kepercayaan, seperti seminar, lokakarya, sarasehan, dan kegiatan lainnya.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.