Mencegah lebih Baik dari Pada Mengobati.
Atas gagasan Bapak Kapolres Bukittinggi AKBP. Iman Pribadi Santoso, Sik.M.H, polres Bukittinggi membuat Cairan Pembersih Tangan (Hand Sanitizer),
Senin Sore, 23/03/2020 bertempat di Kediaman Bapak Kapolres, Personil Polwan bahu membahu menuangkan cairan pembersih tangan tersebut kedalam Botol yang sudah disiapkan.
Kapolres Bukittinggi AKBP. Iman Pribadi Santoso, Sik.M.H menyampaikan cairan pembersih (Hand Sanitizer) ini nantinya akan di bagikan secara gratis oleh Polres Bukittinggi kepada masyarakat pada Pagi Besok 24/03/2020.
Pembagian Hand Sanitizer secara gratis ini merupakan salah satu upaya Polres Bukittinggi pencegahan penyebaran Virus Covid-19 di Wilayah Hukum Polres Bukittinggi.
Kapolres Bukittinggi juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terkait Virus Covid-19. Polri, TNI dan Forkopimda akan terus berupaya dalam hal pencegahan penyebaran Virus tersebut, kami mohon kesadaran dan partisipasi masyarakat terkait Covid-19 ini dengan memotivasi diri sendiri dan keluarga untuk menjaga kebersihan serta jaga pola hidup sehat, makan makanan yang bergizi, cuci tangan dengan sabun menggunakan air mengalir, serta mengindahkan Himbauan Pemerintah terkait Virus Covid-19, terang Kapokres Bukittinggi mengakiri.
Be First to Comment