Press "Enter" to skip to content

PERSONIL POLRES BUKITTINGGI DITURUNKAN UNTUK PENGAMANAN SHOLAT ISYA DAN TARAWIH

Kepolisian Resor Bukittinggi menurunkan personelnya untuk kegiatan pengamanan sholat Isya dan Tarawih setiap harinya di sejumlah masjid di wilayah hukum Polres Bukittinggi, Rabu(8/5)

Kapolres Bukittinggi Akbp Arly Jembar Jumhana,Sik.MH melalui Kabag Ops Kompol Arie Sulistyo Nugroho,Sik.MH mengatakan, kegiatan pengamanan shalat Isya dan Tarawih bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat kota Bukittinggi dan sekitarnya yang sedang mengerjakan ibadah tersebut.

“Dalam kegiatan pengamanan tersebut kami lakukan secara selektif atau memprioritaskan masjid besar, di pinggir jalan dan jumlah jamaahnya banyak termasuk kondisi geografis jalan yang memerlukan pengaturan,” ujarnya.

Kapolres Bukittinggi menghimbau kepada seluruh masyarakat kota Bukittinggi dan Agam Timur, agar dalam pelaksanaan bulan Ramadhan tahun ini dapat dijalankan dengan khidmat dan saling jaga kebersamaan serta senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan,” imbuhnya.

Menjaga kebersamaan dan persatuan menjadi perihal penting yang harus dilakukan oleh masyarakat untuk menjadikan ibadah puasa lebih bermakna.

Be First to Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mission News Theme by Compete Themes.